Placeholder canvas

Manfaat Penggunaan Slip Gaji Online

Kini, banyak perusahaan yang mulai beralih pada sistem gaji berbasis online daripada konvensional. Penggunaan sistem gaji online ini dianggap lebih memiliki banyak manfaat. Berikut manfaat menggunakan slip gaji online bagi perusahaan :

1. Meminimalkan Penggunaan Kertas

Istilah slip gaji memang sangat erat kaitannya dengan penggunaan kertas. Tidak dipungkiri, kertas slip gaji ini sangat dibutuhkan keberadaannya terutama oleh karyawan. Bukti slip gaji tersebut kadang dimanfaatkan untuk para karyawan sebagai persyaratan mengajukan pinjaman ke bank. Namun sebetulnya tidak semua karyawan membutuhkan slip gaji untuk kepentingan pengajuan pinjaman.

Banyak juga dari mereka yang hanya ingin tahu berapa jumlah tunjangan, pendapatan, maupun potongan selama 1 bulan mereka bekerja. Dengan teknologi sekarang, penggunaan slip gaji yang dicetak pada kertas tersebut dinilai kurang efisien. Oleh karena itu perusahaan sudah mulai beralih pada penggunaan slip gaji online yang lebih praktis dan hemat.

2. Akses Lebih Luas

Slip gaji yang sudah berbasis online sangat mudah diakses di mana saja. Dalam penggunaan slip gaji berbasis online perusahaan cukup harus membuat akun untuk perusahaan serta akun untuk pihak karyawan.  Bahkan saat ini ada program yang sudah langsung bisa terintergrasi dengan aplikasi mobile. Sehingga semua transaksi dapat dilakukan melalui smartphone saja.

Ini menyebabkan baik bagian keuangan maupun karyawan penerima gaji sudah tidak perlu lagi mengakses pada laptop maupun komputer. Selain itu, dengan mudahnya akses transaksi oleh karyawan, memungkinkan mereka bisa lebih cepat melihat slip gaji mereka masing-masing. Jika tiba-tiba terdapat kesalahan perhitungan, maka penyelesaian pun bisa dilakukan dengan lebih cepat.

3. Kemudahan Dalam Back Up Data

Kemungkinan data hilang atau perangkat rusak maupun hilang memang kadang bisa saja terjadi. Dengan penggunaan slip gaji berbasis online, back up data bisa dilakukan dengan lebih cepat. Meskipun nantinya kemungkinan data karyawan hilang, perangkat perhitungan rusak atau hilang sekalipun pengelola tetap bisa mengaksesnya. Tentu melalui akun online yang sudah dibuat.

Akun online tersebut sudah berisi segala informasi terkait data perhitungan gaji karyawan. Pihak penyedia layanan akan selalu memback up data secara rutin.

4. Terjaminnya Keamanan Data

Penyedia jasa aplikasi slip gaji berbasis online selalu senantiasa menjaga keamanan data perusahaan yang memilih jasanya. Hal ini karena setiap informasi yang diinput benar-benar resmi dan dapat dipertanggung jawabkan. Untuk menjaga keamanan data, biasanya akan diberlakukan password serta sandi untuk dapat mengakses akun tersebut.

Namun, perusahaan juga perlu menjaga keamanan datanya sendiri. Yaitu dengan membatasi akses data hanya untuk orang-orang yang berkepentingan saja.

5. Mengurangi Adanya Kesalahan Perhitungan Dan Lebih Efisien

Tugas bagian keuangan mungkin tidak hanya menghitung jumlah gaji. Pekerjaan mereka yang kompleks, tentu tidak dapat dihindarkan adanya kemungkinan salah perhitungan. Beberapa kesalahan perhitungan yang terjadi seperti salah input, dan lain-lain tentu akan berdampak kurang baik. Misalnya ketidakpuasan karyawan, uang perusahaan yang hilang, atau masalah kepatuhan.

Penggunaan slip gaji berbasis online ini sedikit banyak akan membantu mengurangi kemungkinan human error. Slip gaji manual akan membutuhkan lebih banyak waktu untuk pengerjaannya. Dari mulai memindahkan data, menghitung waktu kerja, lembur, pajak, dan lain-lain.

Dengan menggunakan sistem online, tentu saja semua proses tersebut bisa dilakukan lebih cepat. Memungkinkan semua proses penggajian dilakukan hanya dengan satu klik saja.

Itulah beberapa manfaat penggunaan slip gaji online. Jadi saat ini mungkin lebih baik bagi perusahaan untuk mulai meninggalkan perhitungan gaji konvensional dan beralih yang berbasis online. Bagi perusahaan yang mencari penyedia aplikasi penggajian online, kini sudah ada gaji.id. Aplikasi ini sangat terpercaya dan bisa menjadi andalan.

Share this Article:

Scroll to Top